​​

Pelatihan Digital Marketing Masyarakat Desa Kedungpring

Perusahaan konsultan IT dan software developer Breezelabs.id mengadakan pe;atihan digital marketing bagi masyarakat Desa Kedungpring, Kecamatan Kemranjen, Kabupaten Banyumas. Kegiatan ini dilaksanakan di balai desa Kedungpring pada tanggal 21 September 2022. Kegiatan didampingi Kepala Desa Kedungpring bapak Sugiyono, Anggota DPRD Gerindra bapak Rachmat Imanda, dan Dinkominfo bapak Andiyono.

Pelatihan digital marketing ini meliputi materi membangun mindset digital marketing yang dibawakan oleh CEO Breezelabs yaitu bapak Trias Bratakusuma, materi cara penggunaan Whatsapp Business sebagai tools digital marketing oleh Hutomo Farras Dimastrian, dan materi cara pendaftaran SPSE untuk mendaftarkan usaha pada e-katalog.

Pelatihan dibuka dengan sambutan dari Kepala Desa Kedungpring bapak Sugiyono, Anggota DPRD Gerindra bapak Rachmat Imanda, dan Dinkominfo bapak Andiyono. Lalu dilanjutkan dengan pemberian materi dari CEO Breezelabs.id, bapak Trias Bratakusuma mengenai mindset digital marketing dan betapa penting nya mindset digital marketing. Materi berisikan strategi digital marketing AIDA, pentingnya pelanggan setia, dan Teknik-teknik copywriting. Sesi dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dengan audience.

Materi ke 2 pelatihan diisi oleh pembicara Hutomo Farras Dimastrian dengan materi pemanfaatan Whatsapp business untuk digital marketing. Materi berisikan penjelasan Whatsapp business dan fitur fiturnya, lalu hadirin juga diberikan materi bagaimana cara memanfaatkan fitur-fitur tersebut. Selain itu, peserta pelatihan juga diberikan cara meng-install dan membuat akun Whatsapp business mereka.

Lalu materi terakhir yang diberikan adalah materi mengenai pembuatan akun E-katalog menggunakan website LPSE LKPP. Materi berisikan step-by-step pendaftaran akun secara jelas dan detail. 

Dengan pelatihan yang dilasanakan oleh Breezelabs.id ini, masyarakat desa Kedungpring diharapkan memahami konsep digital marketing dan juga memiliki wawasan baru mengenai digital mindset. Diharapkan ilmu yang dibagikan di pelatihan dapat membantu proses bisnis audience yang hadir

​​
Penjemputan Anak Magang SMK Telkom Purwokerto di Breezelabs